Tazkia Awards a Full Scholarship for Disadvantaged Students

Tazkia IIBS kembali melaksanakan Tes Pass Priority bulanan pada hari Ahad, 09 April 2017. Sebanyak 36 peserta mengikuti tes seleksi Penerimaan Santri Baru (PSB) ini baik secara offline maupun online. Ada yang berbeda pada tes kali ini, terdapat delapan kandidat pengaju beasiswa yatim dhuafa berprestasi terpilih dari puluhan pendaftar yang telah dinyatakan lolos tahap seleksi administrasi hadir di kampus Tazkia dari berbagai daerah seperti Sidoarjo, Pasuruan dan Madiun dengan menerima uang saku/transport ketika cek out.

Kedelapan kandidat tersebut masih hanya sebagian dari 64 kursi beasiswa yang tersedia untuk tahun ajaran 2017 hingga 2020 baik jenjang SMP maupun SMA. Mereka setelah melakukan interview hari ini, selanjutnya akan disurvey oleh panitia PSB untuk memutuskan pemberian beasiswa pendidikan selama tiga tahun masa studi dan uang saku bulanan dari Tazkia IIBS.

Seperti agenda tes Pass Priority biasanya, cek in dan registrasi dimulai tepat pukul 07.30 WIB yang disusul dengan agenda orientasi walisantri yang dilaksanakan di TICH untuk memberikan pengarahan kepada wali santri terkait alur tes dan berbagai info mengenai Tazkia IIBS. Tepuk tangan meriah dari para peserta tes setelah penampilan tausiyah dan motivasi dari Mariya Ulfah yang juga merupakan salah satu penerima beasiswa berprestasi di Tazkia IIBS.

Pukul 09.00 WIB setelah puas tour kampus, seluruh peserta tes dihimbau memasuki ruangan tes untuk melakukan serangkaian tes mulai psikotes, al Qur’an, interview santri dan walisantri serta tes kesehatan. Pukul 11.45 WIB, peserta tes diarahkan untuk Sholat Dhuhur berjamaah di awal waktu dan Istirahat siang dengan jamuan hidangan yang secara khusus disediakan oleh Tazkia IIBS. Tes kembali dilanjutkan pukul 12.15 WIB dan diakhiri dengan check out pukul 14.00 WIB.

“Sekolah elit peduli wong alit, slogan yang pernah saya dengar kini saya rasakan. Saya percaya bahwa tidak ada kata terbatas untuk menuntu ilmu. Alhamdulillah Tazkia IIBS Malang telah menjawab kekhawatiran saya selama ini dengan adanya program beasiswa penuh untuk Yatim Dhu’afa Berprestasi yang memberikan kesempatan bagi kami, saya harap ananda diterima dan dapat bergabung dan belajar disini. Semoga keberkahan selalu diberikan Allah untuk lembaga, asatidz, santri dan wali santri Tazkia IIBS, Amin.”(Waf)

Share this post